Powered by Blogger.


Tips Mengatasi Konflik Menjelang Pernikahan

>> Sunday 4 October 2009


Kemarin sebelum bulan puasa ada yang bertanya mengenai pernikahan. Berikut ini aku tuliskan hanya secara garis besarnya saja. Kalau mau lebih detail, takut nanti yang baca bosan, apalagi bagi yang sudah menikah.

Konflik menjelang pernikahan kerap terjadi menimpa calon pasangan. Selain berdebar-debar menantikan pesta pernikahan, pasangan yang akan menikah juga stress mempersiapkan segala sesuatu untuk pernikahan nanti. Semuanya ingin berjalan sempurna.

Berikut ini beberapa tips untuk mengatasi agar tidak terjadi konflik menjelang pernikahan, diantaranya adalah:

1. Impian pesta sempurna
Pesta pernikahan yang berjalan sempurna adalah impian semua calon pengantin. Namun kadang reaksi calon pengantin berlebihan, sehingga mereka merasa harus mengatur semua detail pesta agar berjalan sesuai rencana. Jika mencoba mewujudkannya dengan emosi dan kontroversial, Anda akan kehabisan tenaga dan bisa kehilangan hubungan baik dengan beberapa pihak. Ingat, tak ada yang sempurna di dunia ini.

2. Harus menyenangkan orang lain
Pernikahan bukan hanya momen istimewa Anda dan pasangan, tapi juga orang-orang disekitar Anda (keluarga besar). Biasanya banyak saran dari kerabat juga keluarga. Terimalah saran-saran yang masuk akal dari mereka, agar hubungan dengan keluarga dan kerabat tetap terjaga.

3. Diet
Untuk tampil sempurna di hari pernikahan, biasanya perempuan melakukan diet, berusaha mencapai berat badan ideal. Kadang menyuruh calon suaminya untuk melakukan diet juga. Boleh saja, tapi janganlah memaksa. Ajaklah berolah raga dengan teratur.

4. Dana
Buatlah anggaran untuk pesta pernikahan Anda, jangan sampai Anda meminjam ke orang lain atau malah ke bank untuk sebuah pesta, karena akan menimbulkan masalah di kemudian hari. Pesta pernikahan bukan dinilai dari mewah tidaknya pesta. Pesta yang mewah bukan jaminan kelak hidup bahagia.

5. Berdoa
Yang paling penting adalah berdoa, memohon petunjuk kepada Allah, mantapkanlah hati dan pikiran Anda, berdoa semoga ini jalan terbaik dan mendapat ridho-Nya. Dan semoga pernikahannya langgeng.

Untuk saat sekarang ini telah banyak jasa pelayanan untuk membuat pesta pernikahan. Jadi calon pengantin tidak disibukkan dengan urusan yang rumit, semua serahkan pada jasa mereka. Atau mungkin malah ada calon pengantin yang tetap bekerja menjelang pesta pernikahannya karena semua sudah ada yang mengurus.
Mudah-mudahan tips diatas bermanfaat.
Kalau ada teman-teman yang mau menambahkan, silakan share di kolom komentar.



tags: persiapan menjelang pernikahan, mengatasi konflik menjelang pernikahan, hal-hal yang perlu diperhatikan sebelum melangsungkan pernikahan, mempersiapkan pesta pernikahan, anggaran/dana pesta pernikahan.

26 comments:

Unknown 4 October 2009 at 04:55  

wah ternyata gitu yc tips nya :-D
jadi pengen nikah nie
sayang blum kerja
hehehehehe
calonnya juga belum nemu yang bener2 setia
:-(

akhatam 4 October 2009 at 06:42  

wih berguna besok kalo mau merrid... hehehehe

arkasala 4 October 2009 at 07:18  

tips ampuh nih buat yang belum menikah. Perlu diresapi karena pengalaman ada sisi diskusi yang merepotkan ketika harus mensinkronkan keinginan 2 keluarga besar.
Trims Mbak atas tipsnya yang bermanfaat ini. Salam

bayunature 4 October 2009 at 08:49  

tips nya komplit nih, bisa membantu orang2 mau pade nikah...mental juga yg paling penting utk siap..

Admin 4 October 2009 at 12:20  

mau nikah sudah ada konflikkk???bagaimana kelanjutannya ..???memang ada juga di dalam lingkungan teman-teman kerja yang pernah mengalami hal ini..bahkan ada yang sudah sebar undangan harus gagal gara2 ketidaksamaan persepsi masalah pesta pernikahannya no 1. mau kawin lari.. mana enak yahh mbak ??#@#$??takut di bilang durhaka sama ortu

Ariesvio 4 October 2009 at 17:22  

Doa adalah yang utama dari semua rencana...makasih

lina@happy family 4 October 2009 at 17:50  

Jadi ingat waktu mau married dulu nih, bener Mbak, potensi konflik menjelang pernikahan memang cukup besar; apalagi jika dua keluarga besar ikut nimbrung dan maunya lain2. Bisa pusiiing...
Anggap saja konflik yang timbul sebagai salah satu ujian untuk menilai seberapa besar kekuatan cinta pasangan yang mau menikah ini.

nathalia cornelis 5 October 2009 at 04:08  

siipp dah postingannya, tapi jangan sampe konflik deh, mending selesein pake cara aman

kakara 5 October 2009 at 11:24  

Tips yang sangat bermanfaat buat calon pengantin..
TFS :)

Romadon 5 October 2009 at 13:54  

Jadi pengen cepet nikah nich...

jhonson blog 6 October 2009 at 06:37  

tipsnya mantap...tapi bagaimanapun saling memahami dan saling pengertian itu yg paling utama

Nugraha 6 October 2009 at 07:32  

Hmmm, memang rencana melakukan acara pernikahan itu harus direncanakan dengan matang

Rizkyzone 6 October 2009 at 09:35  

aq lupa linknya kawan, soalnya dah lama aq dapatnya, aq cari dulu softwarenya, kalau dah ktmu t kasih tau

narti 6 October 2009 at 09:56  

@ Rizky2009, aku tunggu ya, makasih sebelumnya.

BrenciA KerenS 6 October 2009 at 10:17  

harusnya baca ini 5th yang lalu nih...

Budi Santosa 6 October 2009 at 16:08  

Mau nambahin nie. Yg ngga kalah penting lg, komunikasi antara 2 keluarga ngga boleh hilang. Coz banyak kejadian karena kurangnya komunikasi, akhirnya pernikahan berujung pertikaian atau minimal saling mengumpat dan ghibah antar keluarga mempelai.

freezipe 7 October 2009 at 05:21  

wah tips bgs nih...
http://freezipe.com/

Aryo Halim 7 October 2009 at 06:16  

bagus artikelnya. Ditunggu Postingan "TIPS MENGATASI NIKAH MENJELANG KONFLIK" ya, ada kan? ada pasti! :)

Anonymous,  7 October 2009 at 08:19  

kalau boleh nambahin sedikit dimasalah dana (bukan dhana loh ya.. he..he..he... kayak sobat blogger dhana arsega aja), yang jelas benar kata si penulis ini, jangan maksain apalagi sampai minjam ke orang lain.. soalnya habis nikah, bukannya mewujudkan impian membina keluarga kecil yang kalian dapet, melainkan konsentrasi buat bayar hutang sob.. dan itu menyedihkan.. kalian gak bakal punya "honey moon" tul gak ?

Sadewa 7 October 2009 at 08:57  

Kalau kata saya sih semuanya harus didasari kesiapan dan yang lebih penting lagi saling mendukung.

Jadikan acara yang hanya 1 kali seumur hidup ini jadi lebih indah, supaya pas datang konplik di dalam rumah tangga akan jadi pengingat betapa indahnya dahulu.

narti 7 October 2009 at 16:19  

Terima kasih buat semua teman-teman yang sudah menambahkan informasi juga menuliskan komentarnya.

Buat teman-teman yang mau menikah jangan takut setelah membaca artikel ini. Menikah untuk saling melengkapi apa yang belum ada pada diri pasangan.

afdil 8 October 2009 at 17:30  

Jadi ngingetrn kalo saya udah waktunya untuk nikah. mau dong

Bang Ancis 11 October 2009 at 19:15  

Hmmm janganlah ada konflik, emang sich kalo mendekati hari2 pernikahan banyak pasangan yg mengalami hal seperti ini tapi apa salahnya yang tua2 coba menjelaskan kalau semua ini wajr2 saja?

Thanks ya Tips2nya, mudah2an suatu saat nanti berguna bwt Bang Ancis.... wkwkwkwk

Anonymous,  27 October 2009 at 12:45  

yang paling penting jika pad akhirnya terjadi konflik menjelang pernikahan,fokuslah pada rencna awal pernikahan dan yakin tidak ada yang sanggup menggoyanhkan keputusan rencana kalian menikah apalagi pihak yang jadi sumber masalah.Itu yang sedang saya alami kedua orang tua saya sudah meninggal sehingga harus minta bantuan kaka pertama tapi apa yang dia lakuin, tidak mau membantu dengan banyak alasan padahal yg saya butuhkan cuman surat keterangan dan dia jadi wali. Soal uang saya g pernah libatkan kakak tuk bantu.Kakak yang brengsek

Post a Comment

* Terima kasih sudah berkunjung ke seputarduniaanak.blogspot.com
* Maaf, komentar ditutup

  © Seputar Dunia Anak Since February 14, 2009

Privacy Policy | Back to TOP  

Please Visit Again!